Ini Cara Cek Keaslian Ijazah Perguruan Tinggi

Ini Cara Cek Keaslian Ijazah Perguruan Tinggi
0 Shares

Tidak jarang keaslian ijazah menjadi perbincangan di kalangan masyarakat. Apalagi jika itu ijazah milik tokoh atau pejabat publik. Sebenarnya apa itu ijazah dan bagaimana mengecek keasliannya?

Ijazah adalah dokumen resmi yang diberikan institusi pendidikan untuk menyatakan seseorang peserta didik telah tamat belajar di satuan pendidikan tersebut.

Berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Permendikbudristek) Nomor 6 Tahun 2022 pasal 5, ijazah yang diterbitkan perguruan tinggi diverifikasi melalui sistem verifikasi ijazah secara elektronik yang dikelola direktur jenderal yang membidangi pendidikan tinggi akademik.

Dalam Permendikbudristek tentang Ijazah, Sertifikat Kompetensi, Sertifikat Profesi, Gelar, dan Kesetaraan Ijazah Perguruan Tinggi Negara Lain ini, verifikasi ijazah dilakukan untuk memastikan keabsahan ijazah.

Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyediakan Sistem Verifikasi Ijazah secara Elektronik (SIVIL). Pengguna bisa mengecek keabsahan ijazah menggunakan nomor ijazah di SIVIL.

Berdasarkan pasal 4 Permendikbudristek No. 6 Tahun 2022, nomor ijazah nasional menggunakan nomor yang diterbitkan sistem Penomoran Ijazah Nasional (PIN) yang terintegrasi dengan Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti).

Ciri Fisik Ijazah Asli

Sebelum melakukan pengecekan melalui sistem resmi berbasis daring, Anda juga dapat menelusuri ciri ijazah asli dari segi fisiknya seperti berikut:

  1. Kertas ijazah asli memiliki tekstur tebal dan beda dari kertas biasa, karena hanya diproduksi dari Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia (Perum Peruri).
  2. Ijazah asli dilengkapi hologram permanen yang sudah menyatu dengan kertas sehingga tidak mudah dilepas.
  3. Terdapat nomor seri khusus yang hanya bisa diterbitkan oleh institusi pendidikan terkait. Nomor seri ini akan dikenali oleh lembaga pendidikan atau perguruan tinggi terkait yang mengeluarkan ijazah.

Namun, jika pengecekan dalam bentuk ciri-ciri fisik ijazah dirasa belum cukup untuk membuktikan keaslian ijazah, Anda bisa mengeceknya melalui situs resmi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) secara online.

Cara Cek Ijazah Perguruan Tinggi Asli atau Sah

  1. Siapkan nomor ijazah.
  2. Buka laman https://ijazah.kemdikbud.go.id/.
  3. Di Formulir Verifikasi, isikan nama perguruan tinggi, nomor ijazah, dan angka pengaman sesuai yang ditanyakan di kolom
  4. Klik tombol Verifikasi.

Saat mengecek ijazah di SIVIL, pastikan untuk mengisi nama perguruan tinggi, nomor ijazah, dan angka pengaman dengan benar.

Jika nomor ijazah tidak terdaftar, hubungi perguruan tinggi yang menerbitkan ijazah terkait. Dengan demikian, pengguna turut memastikan apakah data yang bersangkutan sudah dilaporkan melalui Pangkalan Data Dikti (PDDikti).

Dikutip dari laman SIVIL Kemdikbud, pendataan PDDikti secara resmi dilakukan mulai pada tahun 2002/2003. Untuk itu, jika ijazah lulusan di bawah tahun tersebut tidak ditemukan di SIVIL, hubungi kampus masing-masing.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

WhatsApp