Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati ITB

0 Shares

Nama Lain: 

Jurusan Biologi

Biologi merupakan ilmu yang mempelajari tentang mahluk hidup, yaitu hewan, tumbuhan, dan mikroba. Beberapa aspek yang akan dipelajari misalnya adalah genetika, struktur organisme, perkembangan organisme, fisiologi, ekologi dan penerapan ilmu biologi.

Prospek Kerja : 

Instansi Pemerintah, Industri yang berkaitan dengan bahan makanan, obat-obatan, pertambangan dan lain-lain, Lembaga Penelitian, Lembaga Pendidikan, Wiraswasta

Jurusan Mikrobiologi

Mikrobiologi merupakan ilmu terapan yang memanfaatkan mikroorganisme (mikroba) sebagai alat untuk peningkatan kualitas hidup manusia. Pada awalnya pemanfaatan mikroba hanya berkisar pada industri makanan saja. Seiring dengan berkembangnya ilmu pengetahuan, mikroba pun banyak digunakan untuk kegiatan manusia yang lainnya seperti pengelolaan limbah, pengembangan ilmu pengetahuan di bidang rekayasa genetika dan lain sebagainya.

Prospek Kerja :

Instansi Pemerintah, Industri, Wiraswasta, Konsultan Lingkungan

Jurusan Rekayasa Hayati

Rekayasa Hayati (Bio-engineering) merupakan interdisiplin llmu Kehayatan (Bio-sciences) dan Teknik (Engineering) yang diaplikasikan dalam perekayasaan berbasis biosistem untuk meningkatkan efisiensi fungsi dan manfaat biosistem untuk bioindustri.

Prospek Kerja :

Bidang Pertanian, Kesehatan, Industri obat-obatan, makanan – pakan

Jurusan Rekayasa Petanian

Rekayasa Pertanian ITB merupakan program studi yang dibangun dengan landasan sains hayati yang kuat dan mengkombinasikan ilmu-ilmu pertanan konvensional dengan; prinsip-prinsip rekayasa biosistem. Prinsip-prinsip rekayasa biosistem diaplikasikan untuk membangun dan mengelola sistem pertanian untuk mencapai efisiensi energi, materi dan ekonomi yang optimal.

Prospek Kerja :

Wiraswasta, Tenaga ahli pertanian pada lembaga pemerintah, Tenaga ahli pertanian pada industri pertanian dan perkebunan, Lembaga swadaya masyaraka

Jurusan Rekayasa Kehutanan

Rekayasa Kehutanan (Forestry Engineering) merupakan interdisiplin ilmu kehutanan (Forestry Science) dan Teknik (Engineering) yang diaplikasikan dalam perekayasaan berbasis bioproses serta biosistem untuk menjaga kelestarian hutan,memanipulasi hutan agar pemanfaatannya berkelanjutan, dan membangun/ mengkonstruksi hutan-hutan baru.

Prospek Kerja :

Industri kehutanan, Pengelolaan hutan pada instansi pemerintah dan swasta, Lembaga Swadaya Masyarakat dan Organisasi Non-Pemerintah,  Wiraswasta kehutanan dan profesi lain.

Jurusan Teknologi Pascapanen

Teknologi Pascapanen merupakan interdisiplin ilmu-ilmu pertanian dan kehutanana serta teknik (engineering) yang diaplikasikan dalam perekayasaan berbasis bioproses serta biosistem yang dijabarkan dalam sepuluh konsep, yaitu Pembanguna yang Berkelanjutan, Bioregional, Keanekaragaman Hayati, Pengelolaan Lingkungan, Ekonomi Sumberdaya Alam dan Lingkungan, Pertanian Terpadu, Agribisnis, Ekologi Manusia, Siklus Biogeokimiawi, dan Entropi.

Prospek Kerja :

Industri Pertanian, Industri Perkebunan, Industri Peternakan, Industri Kesehatan dan Farmasi, Pasar Modern, Industri Benih.

Alumni Populer

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

WhatsApp